Minggu, 31 Mei 2009

Kue Pisang Roti



Bahan :

* 10 ptg roti tanpa kulit

* 500 cc santan kental

* 175 gr gula merah, iris tipis

* 50 gr gula pasir

* 2 lbr daun pandan

* 1/2 sdt garam

* 3 sdm tepung beras

* 5 bh pisang raja yang tua dan matang, masing-masing belah 2

* 10 ptg daun pandan @ 6 cm

* daun pisang untuk membungkus

1. Didihkan santan, gula, garam, dan daun pandan. Masukkan roti dan tepung beras, angkat dari api, hancurkan rotinya.

2. Ambil selembar daun pisang, beri sepotong daun pandan, letakkan 1-2 sdm adonan roti, letakkan di atasnya sepotong pisang, tutup dengan adonan roti, Gulung kedua ujung daun dilipat ke tengah. Kukus sampai matang. Rapikan daunnya, hidangkan setelah dingin.

sumber .foods-recipe.com